Geser Ke Bawah untuk baca artikel
Sosial Budaya

Bupati Poso Ajak Perempuan Berperan dalam Pembangunan Daerah

163
×

Bupati Poso Ajak Perempuan Berperan dalam Pembangunan Daerah

Sebarkan artikel ini
Bupati Poso dr. Verna G.M Inkiriwang.

POTRET SULTENG-Bupati Poso dr. Verna G.M Inkiriwang mengajak kaum perempuan di Kabupaten Poso untuk bersama-sama bersinergi dengan pemerintah didalam pembangunan, dan kegiatan sosial kemasyarakatan.

Hal ini disampaikan dalam memperingati momen Hari Kartini.

” Khususnya dalam mendukung program Pemerintah Daerah Kabupaten Poso,” ujarnya dalam keterangan yang diterima media ini, Selasa, (30/4/2024).

Dia mengungkapkan berbagai sosialisasi yang telah dilaksanakan di daerah ini baik oleh pemerintah, LSM, dan organisasi perempuan telah memberikan banyak masukan, pencerahan dan motivasi bagi kaum perempuan di Kabupaten Poso.

Dia juga berpesan agar kaum perempuan juga harus memahami tentang pentingnya keseimbangan hidup dalam meniti karir dan menjaga kerukunan rumah tangga kodrat wanita sejati.

Kegiatan ini di hadiri oleh Anggota Forkopimda Kabupaten Poso, Pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Poso, Pimpinan OPD Pemda Poso, Ketua TP PKK Kabupaten Poso, Ketua Dharma Wanita Kabupaten Poso, Ketua Persit KCK Kodim 1307 Poso Dan Para Ketua /Pimpinan LSM, Organisasi wanita serta penggiat gerakan wanita Se-Kabupaten Poso. Bertempat di Aula Gedung Torulemba Rujab Bupati Poso, Senin 29/April/2024

Tinggalkan Balasan

Ekonomi

POTRET SULTENG-Pemerintah Daerah Kabupaten Poso, melalui Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Poso, menggelar kegiatan gerakan pangan murah dan bantuan pangan. Pemberian bantuan pangan ini merupakan antisipasi, mitigasi dan pelaksanaan penanggulangan kekurangan…