Geser Ke Bawah untuk baca artikel
NasionalSosial Budaya

Ratusan Warga Donggala Mengungsi Akibat Gempa 6,3 Skala Richter

×

Ratusan Warga Donggala Mengungsi Akibat Gempa 6,3 Skala Richter

Sebarkan artikel ini
Potret warga Donggala mengungsi, foto/Ist

DONGGALA, POTRET SULTENG – Berdasarkan hasil pendataan sementara Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Sulawesi Tengah (TRC BPBD Sulteng), pukul 03.45 WITA, Minggu,(10/9/23).

Terdampak 3780 jiwa atau 1028 kepala keluarga di Desa Labean, Kecamatan Balaesang, Kabupaten Donggala Sulteng.

Pengungsian Desa Labean Kecamatan Balaesang Titik 1 (19 KK atau 74 jiwa).
Bayi : 3 Jiwa
Balita : 9 Jiwa
Lansia : 6 Jiwa
Anak-anak : 7 Jiwa
Ibu hamil : 1 Jiwa
Disabilitas : 1 Jiwa

Titik 2 (8 KK atau 27 jiwa).
Bayi : 2 Jiwa
Balita : 2 Jiwa
Anak-anak : 6 Jiwa
Lansia : 2 Jiwa

Titik 3 (30 KK atau 86 jiwa).
Balita : 10 Jiwa
Bayi : 1 Jiwa
Anak-anak : 30 Jiwa
Lansia : 15 Jiwa
Sakit : 2 Jiwa

Titik 4 (8 KK atau 25 Jiwa).
Bayi : 4 Jiwa
Anak-anak : 7 Jiwa
Lansia : 2 Jiwa

Titik 5 (17 KK atau 39 Jiwa).
Bayi : 2 Jiwa
Balita : 2 Jiwa
Lansia : 10 Jiwa
Anak-anak : 1 Jiwa
Sakit : 1 Jiwa
Disabilitas: 1 Jiwa

Titik 6 (16 KK atau 72 Jiwa).
Bayi : 4 Jiwa
Balita : 7 Jiwa
Anak-anak : 17 Jiwa
Lansia : 5 Jiwa

Dengan kebutuhan mendesak yaitu, Logistik PB, Kidsware, Kelambu dan Terpal dan situasi akhir masyarakat masih waspada sehingga memilih untuk melakukan pengungsian mandiri maupun ke titik-titik pengungsian.

Diketahui, pada hari Sabtu (9/9/23) pukul 22:43 WITA wilayah Donggala, Sulawesi Tengah diguncang gempa tektonik. Hasil analisis BMKG menunjukkan gempabumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo M6,3.

Episenter gempabumi terletak pada koordinat 0,02° LU ; 119,77° BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 49 km barat laut Donggala, Sulawesi Tengah pada kedalaman 20 km.