SIGI, POTRET SULTENG – Tim formatur Muktamar Besar Alkhairaat ke XI, Pengurus Besar (PB) Alkhairaat, Pengurus Pusat Wanita Islam Alkhairaat (PP WIA), Pengurus Pusat Ikatan Alumni Alkhairaat (PP IKAAL) dan BANAAT, telah menetapkan sejumlah nama yang akan bekerja pada masa bakti 2023 – 2028.
Baca Juga: Taufik Sebut Kasus Rempang Menggusur Warga Dari Tanah Leluhurnya
Penetapan nama nama tersebut yakni, H.Mohsen Alidrus sebagai ketua umum PB Alkhairaat, Sekretarus jendral (Sekjen) PB Alkhairaat H.Jamal Maraiadjang. Sementara ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Alumni Alkhairaat (PP IKAAL) Abdul Gafar Mallo, Sekjen PP IKAAL H.Khairaan.
Dipengurusan Pengurus Pusat Wanita Islam Alkhairaat (PP WIA) Hj.Syarifah Syaikhun bin Abdillah Aljufri, dan Pengurus Pusat BANAAT Hj.Syarifah Mufidah bin Saggaf bin Muhammad Aljufri.
Baca Juga: Didukung Yayasan Sheep, Ekonesia Gelar Simulasi Bencana Banjir Bandang di Desa Bangga
“Penetapan susunan ini akan disahkan langsung oleh ketua utama Alkhairaat Habib Alwi bin Saggaf bin Muhammad Aljufri,”kata sekretaris SC Ahsan Mardjudo.